MERIAH JALAN SEHAT PGRI

Masih dalam rangka mengisi HUT ke 78 PGRI dan HGN tahun 2023, pengurus PGRI Kabupten Sampang menyelenggarakan acara Jalan-Jalan Sehat dengan rute depan pendopo Bupati Sampang menuju  jalan Jamaludin, kemudia jalan Imam Ghozali, Jalan Bahagia, Jalan Hasyim Asyhari, jalan Panglima Sudirman, jalan Wachid Hasyim dan finish di Alun-Alun Trunojoyo Sampang.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Sampang, Sekda Sampang, Kadisdik Sampang, Kemenag Sampang dan Dewan Pendidikan serta seluruh pengurus PGRI Cabang se Kabupaten Sampang. Dan tentunya guru-guru, para pelajar dari tingkat TK, SD, SMP, MTS, SMA, SMK dan juga MAN hadir memeriahkan JJS PGRI Kabupaten Sampang.

Dalam laporannya, H. Muzakki selaku ketua, menyatakan bahwa PGRI telah mencetak 13 ribu kupon gratis karena banyaknya permintaan dari guru-guru dan masyarakat yang ingin berpartisipasi dalan acara JJS ini.”Ingat kupon ini gratis dan banyak hadiah yang tersedia mulai dari sepeda listrik, lemari es, sepeda gunung dan lainnya” imbuhnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Sampang sangat mengapresiasi kegiatan ini. Guru-guru diharapkan terus meningkatkan kualitas pendidikan, melayani peserta didik dan berinovasi menuju Sampang Hebat Bermartabat.

Hidup Guru

Hidup PGRI

Solidaritas…Yes

1 Komentar

  1. Terima kasih banyak saya sampaikan kepada semua peserta JJS PGRI bersama Bupati Sampang,
    Terima kasih pula kepada media yang telah mempublikasikan acara ini.
    Luar Biasa

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*