Konfercab PGRI Kecamatan Omben “Super Hot”

Konferensi PGRI Cabang Omben dipenuhi oleh peserta yang mempunyai semangat tinggi. Persaingan calon F1, F2, dan F3 sangat ketat. Situasi semakin “panas” karena diikuti oleh calon yang paling banyak dibanding PGRI Cabang kecamatan lain. Calon untuk F1 ada 5 orang, F2 sejumlah 5 orang, dan F3 juga 5 orang calon. Masing-masing calon didukung oleh pengusung yang militan.

Proses pemilihan yang berlangsung di Korbiddikcam Omben pada hari Sabtu 6 Maret 2021 itu berlangsung seru. Masing-masing pendukung calon meneriakkan yel-yel untuk calonnya yang disebut saat membaca surat suara. Para pendukung dengan semangat tinggi, bersorak, dan terus mengawal sampai pemilihan usai.

Akhirnya calon yang terpilih untuk F1 adalah Bapak Akhmad Supriyadi, S.Pd., M.Pd, untuk F2 Bapak H. Mohammad Siri, S.Pd., dan untuk F3 adalah Bapak H. Akh. Syafi’I Nur, S.Pd., M.Pd. F1, F2, dan F3 terpilih kemudian melengkapi kepengurusan PGRI Cabang Omben 2020-2025 yang selanjutnya dilantik dan mengucapkan sumpah janji pada hari itu juga oleh pengurus Daerah PGRI Kabupaten Sampang.

Bapak Camat Omben, H. Tanda Sulistiana, S.Sos., M.Si., selaku penasehat PGRI Cabang Omben, memberikan sambutan dan pesan sebagai berikut.

  1. Tugas guru luar biasa berat untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Bangsa ini menjadi cerdas karena jasa guru. Bahkan pejabat negara, polisi, tentara, dan kita semua ini bisa menjalankan tugas dan menjadi seperti ini adalah karena jasa guru.
  2. Guru memerlukan perlindungan hukum untuk membentengi guru dari kriminalisasi yang tidak bertanggung jawab.
  3. Dalam rangka menghadapi globalisasi dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, guru memerlukan bekal yang banyak dan harus mengikuti perkembangan.
  4. Guru yang sejahtera akan melaksanakan tugas pendidikan dengan baik dan bertanggung jawab, untuk itu guru harus sejahtera. Pemerintah harus menjamin kesejahteraan guru. Hal ini adalah salah satu tugas PGRI.

Konferensi PGRI Cabang Omben berlangsung tertib sesuai ketentuan dan jadwal. Hal ini tidak lepas dari dukungan Bapak Korbiddikcam Omben, Bapak H Akhmad, S,Pd., M.Pd. yang telah memberikan dukukungan fasilitas, dana, dan moril.

Pengurus Daerah PGRI Kabupaten Sampang, Bapak Drs. Sumitro, M.Si, memberikan ucapan selamat dan sambutan agar pengurus PGRI Cabang Omben lebih bersemangat, kompak, dan terus berjuang mengembangkan PGRI dan guru. Juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus sebelumnya atas jasa-jasanya dalam mengelola PGRI Cabang Omben.

Meskipun berlangsung “panas”, saat pemilihan usai, semua pendukung bersatu, bernyanyi bersama, dan siap bekerjasama mendukung pengurus baru. Itulah PGRI Omben. Memang hebat.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*