Pawai Pendidikan PGRI “Guru Inovatif Wujudkan Profil Pelajar Pancasila Untuk Sampang Hebat Bermartabat”

Pengurus PGRI Kabupaten Sampang mengadakan Pawai Pendidikan dalam rangka memperingati HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahin 2022 dengan tema Guru Inovatif  Wujudkan Profil Pelajar Pancasila Untuk Sampang Hebat Bermartabat. Acara ini dibuka dengan resmi oleh Bupati Sampang H. Slamet Junaidi dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Sampang, Ketua Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Sampang, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Disbudparpora, Kepala Bakesbangpol, Kabag Protokol, DKGI, Ketua PPPK, Ketua GTKNHK 35+ dan tamu undangan lainnya.

Dalam pengarahannya Bupati Sampang mengapresiasi inisiatif PGRI Kabupaten Sampang untuk menyelenggarakan acara Pawai Pendidikan ini, “ Ketika Ketua PGRI menyampaikan pada saya tentang acara pawai ini, maka saya menyatakan setuju dan saya minta jangan setengah-setengah, buat acara yang meriah untuk Sampang” imbuhnya. Lebih lanjut Bupati menghimbau pada seluruh guru untuk bergerak bersama-sama meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Sampang. Guru harus terus melakukan inovasi dan kreasi dalam rangka mewujudkan profil pelajar pancasila untuk sampang hebat bermartabat

Setiap cabang menampilkan berbagai macam formasi yang terdiri dari : Ikon (Laki-laki atau perempuan, yang menjadi symbol atau wujud kekhasan/karakter dari cabang), Baner/spanduk sesuai tema pawai, Bendera merah putih, Inovasi (Tampilan yang menunjukkan bentuk inovasi dalam pendidikan yang ada di cabang. inovasi dapat berupa proses atau produk), Pakaian adat Profil Pelajar Pancasila, Pakaian daur ulang, Pertunjukan seni, Pakaian PGRI dan bendera Merah Putih ukuran kecil.

Kegiatan Pawai Pendudikan ini melibatkan 14 cabang PGRI se Kabupaten Sampang dengan jumlah peserta hampir mencapai 2000 guru dan siswa. Acara ini mendapatkan anemo besar dari masyarakat Sampang, hal ini terbukti dengan banyaknya masyarakat yang tumpah ruah menyemut di sepanjang jalan menyaksikan Pawai Pendidikan.(23/10/2022)

Hidup Guru

Hidup PGRI

Solidaritas…yes

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*